Apakah Kawan Literasi pernah menjumpai benda-benda yang bermagnet? Berbicara tentang magnet, pasti benda bermagnet tersebut saling menempel dengan benda lainnya. Kok bisa ya? Usut punya usut, hal tersebut bisa terjadi karena dalam benda magnet tersebut memiliki gaya magnet yang dapat saling bereaksi.
Tapi, sudahkah Kawan Literasi tahu kalau magnet sudah biasa digunakan dalam berbagai hal? Kira-kira, apa saja sih manfaat magnet dalam kehidupan sehari-hari? Temukan jawabannya pada artikel di bawah ini, yuk!
Daftar Isi
Apa Itu Magnet?

Magnet adalah salah satu elemen yang memiliki gaya elektromagnetik sehingga memiliki kemampuan untuk menarik elemen lain di sekitarnya yang memiliki sifat-sifat khusus sehingga menimbulkan gaya tarik-menarik. Nah, magnet ini sudah tidak asing lagi karena banyak kita jumpai di kehidupan sehari-hari, contohnya peniti yang menempel pada magnet.
Magnet memiliki kemampuan untuk menolak suatu benda sekaligus bisa menarik dan mempertahankan benda lain supaya tetap melekat atau menempel. Magnet akan menarik benda magnetis, sedangkan benda yang tidak dapat ditarik adalah benda tidak magnet atau bisa juga disebut dengan diamagnetik.
Artikel Terkait
- Medan Magnet: Definisi, Arah, Prinsip Penggunaan & Rumusby Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 7 Desember 2023 at 2:26 pm
Welcome back, guys. It’s time to learn science! Yap, pembahasan kali ini tak kalah menarik karena kita akan membahas apa itu medan magnet beserta penjelasan lengkapnya. Sebelumnya apakah kalian masih ingat tentang definisinya? Jika belum, simak penjelasan berikut ini. Medan magnet merupakan daerah di sekitar magnet dan ia dipengaruhi oleh gaya magnet yang kuat. Selain The post Medan Magnet: Definisi, Arah, Prinsip Penggunaan & Rumus appeared first on Sma Studioliterasi.
- Kerajaan Hindu Budha di Indonesia yang Menorehkan Sejarahby Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 7 Desember 2023 at 1:41 pm
Kerajaan hindu budha di Indonesia pernah mengalami kejayaan sebelum Indonesia merdeka. Di sisi lain, keberadaan kerajaan Hindu-Budha telah memberikan dampak yang besar pada kehidupan masyarakat saat itu, mulai dari kebudayaan, ekonomi, dan sebagainya. Bersamaan dengannya, agama Hindu-Budha di nusantara (saat ini Indonesia) telah mengalami perkembangan yang begitu pesat. Sementara itu, masuknya dan menyebarnya agama Hindu The post Kerajaan Hindu Budha di Indonesia yang Menorehkan Sejarah appeared first on Sma Studioliterasi.
- Jenis-Jenis Bakat dan Cara Mengenalinya Secara Efektif.by Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 6 Desember 2023 at 9:55 am
Setiap orang dilahirkan jenius. Namun jika kalian menilai seekor ikan dari caranya memanjat .pohon, ia akan menganggap bahwa dirinya bodoh. Very well said! Itulah kutipan ilmuwan tersohor di dunia bernama Albert Einstein yang menjelaskan pentingnya mengetahui jenis-jenis bakat di setiap individu. Kutipan ini cukup menjawab pertanyaan kita selama ini tentang apa itu kemampuan, potensi diri The post Jenis-Jenis Bakat dan Cara Mengenalinya Secara Efektif. appeared first on Sma Studioliterasi.
- Strategi Menghadapi Ujian Tertulis, Bikin Performa Ujian Oke!by Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 5 Desember 2023 at 9:37 am
Apa yang kalian lakukan menjelang ujian? Sebut saja ujian akan diadakan dua minggu depan, tentu kalian akan mempersiapkan mulai hari ini, bukan? Kalian perlu mempersiapkan diri dan rencana atau strategi menghadapi ujian tertulis dengan baik. Nah, tapi ada beberapa orang yang merasa kurang mengerti bagaimana strategi menghadapi ujian tertulis. Yuk, cari tau selengkapnya di bawah The post Strategi Menghadapi Ujian Tertulis, Bikin Performa Ujian Oke! appeared first on Sma Studioliterasi.
Manfaat Magnet dalam Kehidupan Sehari-hari

Perlu Kawan Literasi ketahui bahwa magnet dapat kita jumpai dengan mudah di lingkungan sekitar. Magnet tersebut tentunya memiliki berbagai manfaat dalam penggunaannya. Berikut ini manfaat magnet dalam kehidupan sehari-hari yang perlu Kawan Literasi ketahui agar bisa memanfaatkannya secara maksimal:
1. Menarik Benda Logam
Manfaat magnet yang utama adalah menarik benda lain terutama benda yang terbuat dari logam seperti besi, baja, dan nikel. Dengan adanya sifat magnet tersebut, magnet dimanfaatkan pada beberapa peralatan untuk mempermudah mengambil benda berbahan logam. Peralatan tersebut antara lain seperti gunting, obeng, tang, dan alat pengangkut besi tua. Contohnya ujung gunting dibuat bermagnet agar mudah untuk mengambil dan mencari jarum.
2. Penunjuk Arah
Manfaat magnet juga terdapat pada penunjuk arah. Magnet mampu menunjukan arah karena memiliki dua kutub, yaitu kutub utara dan kutub selatan. Manfaat magnet tersebut dapat kita rasakan pada kompas. Kompas adalah alat penunjuk arah mata angin yang memiliki jarum yang selalu menunjukkan arah utara dan selatan.
3. Mengubah Energi
Coba kamu perhatikan beberapa peralatan listrik di sekitar kamu seperti televisi dan radio. Apakah kamu bisa melihat magnet pada benda tersebut? Meskipun tak terlihat, beberapa benda tersebut menggunakan magnet pada bagian speaker atau pengeras suaranya, lho. Manfaat magnet pada speaker adalah untuk mengubah energi listrik menjadi energi bunyi.
4. Menghasilkan Listrik
Magnet juga dapat digunakan untuk menghasilkan listrik dalam skala kecil hingga skala besar sekalipun. Contoh magnet dapat membangkitkan tenaga listrik dalam skala kecil adalah magnet pada dinamo sepeda yang bermanfaat untuk memancarkan lampu sepeda. Sedangkan contoh dalam skala besar adalah pada generator pembangkit listrik yang membutuhkan gaya magnet yang lebih besar.
5. Merapatkan Dua Benda
Kali ini coba perhatikan pintu lemari es atau kulkas. Kok bisa ya pintu kulkas dapat menutup dengan kuat dan rapat? Hal tersebut dapat terjadi dikarenakan ada magnet di sekeliling sisi pintu kulkas yang diletakkan di dalam karet sepanjang pintu kulkas tersebut. Cara kerja gaya magnet tersebut adalah terletak pada bagian kutub magnet yang dihadapkan pada kutub magnet yang berbeda jenis sehingga pertemuan keduanya menghasilkan gaya saling tarik menarik.
Contoh Magnet Pada Benda

Semoga sampai saat ini, Kawan Literasi dapat dengan lancar menjawab ketika diminta untuk tuliskan manfaat magnet dalam kehidupan sehari-hari setelah memahami penjelasan di atas, ya.
Nah, setelah ini kita akan membahas lebih lanjut mengenai contoh-contoh benda yang menggunakan gaya magnet. Berikut ini contoh magnet pada benda yang biasa Kawan Literasi jumpai sehari-hari:
1. Kompas
Kompas merupakan salah satu benda yang menggunakan magnet dalam melakukan fungsinya yaitu sebagai penunjuk arah mata angin. Kompas memiliki jarum yang bisa dengan bebas berputar dan akan selalu mengarah ke arah utara dan selatan. Nah, gerak jarum itulah yang menggunakan gaya magnet untuk bisa menunjukan kutub selatan dan utara sehingga bisa menjadi penunjuk arah.
2. Mobil
Coba perhatikan mobil yang ada di sekitar kamu. Mobil tersebut bersifat elektromagnetik yang dihasilkan dari mesin mobil yang berguna untuk menciptakan gerakan. Mesin yang berbahan bakar fosil tersebut selanjutnya akan menghasilkan energi dari perapian. Nah, energi tersebut akan memutar kumparan magnet yang menempel pada poros roda mobil, sehingga roda mobil pun ikut berputar dan mobil ikut bergerak.
3. Kipas
Tahukah kamu kipas juga menggunakan gaya magnet? Agar kipas bisa bekerja sesuai fungsinya, kipas memiliki magnet pada rotor kipas yang ditolak oleh magnet yang ada di stator. Proses yang terus berulang itulah yang membuat setiap siklus rotor terus bergerak, sehingga kipas bisa bergerak tersebut dapat menghasilkan angin dari energi listrik yang dihasilkan.
4. Komputer
Apakah Kawan Literasi tahu bahwa komputer yang biasanya kita gunakan juga menggunakan magnet? Magnet pada komputer yakni terletak pada bagian data yang tersimpan pada hard disk drive pada komputer yang menggunakan dasar magnet. Pada hard disk tersebut terdapat lapisan bahan magnet yang terdiri dari milyaran bahkan triliunan magnet-magnet kecil.
5. Kulkas
Kulkas menggunakan magnet yang terletak pada pintunya agar lemari es tersebut dapat tertutup rapat dengan sempurna. Pada bagian pintu kulkas telah dipasangi magnet berukuran panjang di dalam karet sehingga dapat tertutup dengan rapat. Selain itu, kulkas juga terbuat dari bahan yang sangat mudah ditarik oleh magnet, contohnya seperti baja atau besi kuat.
6. Dinamo Sepeda
Magnet juga memiliki peran di dalam dinamo sepeda, yaitu ketika menghasilkan energi listrik untuk bisa memancarkan lampu sepeda pada malam hari. Roda sepeda yang bergerak akan menggerakkan kepala dinamo sehingga magnet yang ada di dalam dinamo akan berputar di dalam kumparan tetap.
Nah, getaran dari gesekan antara roda sepeda dengan magnet tersebut akan menghasilkan medan elektromagnetik yang secara perlahan akan memunculkan energi listrik. Dengan demikian, listrik pun juga dapat dihasilkan hanya dengan mengayuh sepeda.
7. Mikrofon
Pada mikrofon terjadi perubahan energi, yakni energi suara menjadi energi listrik. Di dalam voice coil pada mikrofon terdapat kumparan yang melingkari magnet permanen. Dari situ timbul gesekan gelombang dengan medan magnet sehingga menimbulkan energi listrik di dalamnya. Aliran listrik di dalam voice coil tersebut akan membuat medan magnet berubah arah dan menyebabkan pergerakan tarik dan lepas listrik yang sangat cepat. Jadi, suara dapat dihasilkan ketika cone magnet bergerak maju mundur.
Nah, itulah ulasan mengenai manfaat magnet dalam kehidupan sehari-sehari. Semoga dengan membaca artikel Studio Literasi kali ini, Kawan Literasi dapat dengan lancar ketika diminta untuk sebutkan manfaat magnet dalam kehidupan sehari-hari oleh bapak atau ibu guru, ya!
Tidak ada komentar