Silsilah Keluarga Kerajaan Inggris (Sumber: USA Today)
Sistem kekerabatan telah lama dikenal dalam sistem budaya dan agama. Selain bertujuan untuk menjaga silaturahmi, mengenal silsilah keturunan keluarga besar dapat menjaga keturunan dari hubungan pernikahan yang terlalu dekat. Informasi ini juga banyak dimanfaatkan dalam bidang medis dan sosial. Semisal, untuk mengetahui adanya potensi penyakit genetik atau melacak lokasi kerabat untuk kepentingan pendataan. Mari pahami lebih jauh tentang pengertian, contoh, dan cara membuat silsilah keluarga melalui artikel berikut.
Daftar Isi
Pengertian
Bagan silsilah keluarga adalah susunan nama kerabat beberapa generasi sebelum dan sesudah diri sendiri. Biasanya, informasi ini ditunjukkan dalam bentuk bagan sederhana. Sementara itu, dalam bidang medis dan sosial, sebutan untuk visualisasi genealogi adalah genogram. Di beberapa budaya, silsilah keturunan tidak hanya ditunjukkan dari dokumen tertulis atau ingatan, melainkan juga dipertahankan dengan pemberian nama marga. Lebih lanjut, bagan silsilah keluarga dalam bahasa inggris disebut sebagai family tree.
Fungsi
Gambar silsilah keluarga kerap digunakan untuk keperluan medis, sosial, dan agama. Berikut kami uraikan beberapa fungsi silsilah kekerabatan:
Artikel Terkait
- Medan Magnet: Definisi, Arah, Prinsip Penggunaan & Rumusby Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 7 Desember 2023 at 2:26 pm
Welcome back, guys. It’s time to learn science! Yap, pembahasan kali ini tak kalah menarik karena kita akan membahas apa itu medan magnet beserta penjelasan lengkapnya. Sebelumnya apakah kalian masih ingat tentang definisinya? Jika belum, simak penjelasan berikut ini. Medan magnet merupakan daerah di sekitar magnet dan ia dipengaruhi oleh gaya magnet yang kuat. Selain The post Medan Magnet: Definisi, Arah, Prinsip Penggunaan & Rumus appeared first on Sma Studioliterasi.
- Kerajaan Hindu Budha di Indonesia yang Menorehkan Sejarahby Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 7 Desember 2023 at 1:41 pm
Kerajaan hindu budha di Indonesia pernah mengalami kejayaan sebelum Indonesia merdeka. Di sisi lain, keberadaan kerajaan Hindu-Budha telah memberikan dampak yang besar pada kehidupan masyarakat saat itu, mulai dari kebudayaan, ekonomi, dan sebagainya. Bersamaan dengannya, agama Hindu-Budha di nusantara (saat ini Indonesia) telah mengalami perkembangan yang begitu pesat. Sementara itu, masuknya dan menyebarnya agama Hindu The post Kerajaan Hindu Budha di Indonesia yang Menorehkan Sejarah appeared first on Sma Studioliterasi.
- Jenis-Jenis Bakat dan Cara Mengenalinya Secara Efektif.by Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 6 Desember 2023 at 9:55 am
Setiap orang dilahirkan jenius. Namun jika kalian menilai seekor ikan dari caranya memanjat .pohon, ia akan menganggap bahwa dirinya bodoh. Very well said! Itulah kutipan ilmuwan tersohor di dunia bernama Albert Einstein yang menjelaskan pentingnya mengetahui jenis-jenis bakat di setiap individu. Kutipan ini cukup menjawab pertanyaan kita selama ini tentang apa itu kemampuan, potensi diri The post Jenis-Jenis Bakat dan Cara Mengenalinya Secara Efektif. appeared first on Sma Studioliterasi.
- Strategi Menghadapi Ujian Tertulis, Bikin Performa Ujian Oke!by Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 5 Desember 2023 at 9:37 am
Apa yang kalian lakukan menjelang ujian? Sebut saja ujian akan diadakan dua minggu depan, tentu kalian akan mempersiapkan mulai hari ini, bukan? Kalian perlu mempersiapkan diri dan rencana atau strategi menghadapi ujian tertulis dengan baik. Nah, tapi ada beberapa orang yang merasa kurang mengerti bagaimana strategi menghadapi ujian tertulis. Yuk, cari tau selengkapnya di bawah The post Strategi Menghadapi Ujian Tertulis, Bikin Performa Ujian Oke! appeared first on Sma Studioliterasi.
- Menjaga hubungan antar kerabat dari generasi sebelumnya
- Deteksi dini faktor risiko penyakit pada individu atau keluarga
- Menentukan nasab untuk batas mahram dan hak waris
- Melengkapi data kependudukan terkait
- Memberikan gambaran tentang budaya dan kondisi generasi sebelumnya
Silsilah Keluarga dalam Bahasa Inggris
Terdapat dua kategori anggota pada family tree, yaitu core family dan extended family. Core atau nuclear family adalah sebutan untuk keluarga inti yang terdiri dari ibu, ayah, dengan atau tanpa anak. Sementara itu, extended family adalah bagian dari keluarga besar mulai dari buyut hingga sepupu. Penyebutan anggota keluarga dalam bagan silsilah keluarga adalah sebagai berikut:
Istilah anggota core family:
- Ayah: Father
- Ibu: Mother
- Saudara laki-laki: Brother
- Saudara perempuan: Sister
- Saudara lebih tua: Older brother/sister
- Saudara lebih muda: Younger brother/sister
- Pasangan menikah: Spouse
- Suami: Husband
- Istri: Wife
- Anak: Child
- Anak laki-laki: Son
- Anak perempuan: Daughter
Istilah anggota extended family:
- Kakek: Grandfather
- Nenek: Grandmother
- Paman: Uncle
- Bibi: Aunt
- Sepupu: Cousin
- Saudara ipar laki-laki: Brother-in-law
- Saudara ipar perempuan: Sister-in-law
- Keponakan laki-laki: Nephew
- Keponakan perempuan: Niece
Cara Membuat Silsilah Keluarga
Apabila dirasa tidak memiliki catatan khusus terkait informasi kerabat atau data yang ada kurang lengkap, Anda dapat mulai membuat ilustrasi contoh silsilah keluarga secara mandiri. Justru dengan mengawali proses dokumentasi ini, nama Anda akan masuk dalam kontributor catatan sejarah di keluarga.
Contoh Silsilah Keluarga
Sebelum membuat dokumentasi tentang data dan sejarah kerabat keluarga, ada baiknya Anda memiliki gambaran bentuk genogram. Visualisasi silsilah keturunan sangat beragam. Di Indonesia, kita lebih banyak mengenal bentuk bagan atau pohon. Sementara itu, ada pula yang menggunakan format fan chart. Lebih lengkapnya, Anda dapat memperhatikan beberapa contoh silsilah keluarga di bawah ini.

Silsilah Keluarga Kerajaan Inggris (Sumber: USA Today)

Silsilah Keluarga dalam Bahasa Inggris (Sumber: Macmillan English Dictionary for Advanced Learners)

Pohon Silsilah Keluarga (Sumber: Envato Pty Ltd)

Fan Chart Silsilah Keluarga (Sumber: Beadtreks dalam Wikipedia)
Cara Membuat Silsilah Keluarga Manual
Proses dokumentasi silsilah dapat dilakukan secara manual maupun digital. Dalam bentuk teks tertulis, Anda dapat membuat visualisasi dalam wujud pohon atau bagan sederhana. Dilansir dari laman wikiHow, mari kita cermati panduan cara membuat genogram berikut.
- Mulai dengan menulis nama Anda
Bagan silsilah keturunan keluarga selalu diawali dengan nama penulis untuk mempermudah proses investigasi. Dari nama tersebut, Anda dapat menelusuri identitas ayah, ibu, serta saudara secara bertahap. Masukkan selengkap mungkin nama orang tua dan kerabat dari setiap anggota keluarga.
- Isi bagian yang kurang dengan melakukan penelitian
Apabila kesulitan menemukan nama tertentu, Anda dapat bertanya pada orang tua, kakek/nenek, atau saudara. Selain itu, Anda dapat menghubungi paman atau bibi untuk mencari nama saudara sepupu jauh. Proses ini dapat memperkuat jalinan silaturahmi antar anggota keluarga.
- Tambahkan informasi lain
Anda dapat menambahkan tanggal lahir, alamat, tanggal pernikahan, tanggal kematian (jika ada), hingga foto. Data tambahan ini akan menjadikan gambar silsilah keluarga lebih informatif. Dengan demikian, dokumen sejarah keluarga Anda dapat digunakan untuk berbagai tujuan.
Aplikasi Silsilah Keluarga Berbasis Web
Kemajuan teknologi informasi dan digitalisasi dapat membantu kita dalam mencari dan membuat silsilah keturunan keluarga. Beberapa genogram telah tercatat pada media ini, namun mayoritas belum. Berikut merupakan beberapa aplikasi silsilah keluarga berbasis web yang dapat Anda gunakan untuk membuat genogram: Gramps, Scion PC, Quick Family Tree, My Family, Ancestral Quest, Family Tree Creator, Legacy Family Tree, My Heritage Family Builder, dan The Family Historian 6. Dengan berbagai aplikasi silsilah keluarga berbasis web tersebut, Anda dapat membuat catatan digital cukup dengan memasukkan data kerabat dalam keluarga.
Kendati memiliki banyak manfaat, tidak banyak orang yang benar-benar memahami sejarah keturunan keluarganya. Alhasil, apabila nanti sudah berkeluarga. Seseorang cenderung kurang bisa pula menjelaskan silsilah kekerabatan pada generasi setelahnya. Oleh karena itu, Anda dapat mulai bertanya pada orang tua atau kakek dan nenek terkait identitas keluarga dan kerabat. Catat informasi tersebut agar dapat disimpan dalam wujud fisik atau digital sebagaimana cara di atas. Dengan demikian, data silsilah akan bermanfaat bagi generasi keluarga mulai dari Anda hingga anak dan cucu. Yuk, berkontribusi dalam dokumentasi sejarah silsilah keturunan keluarga.
Tidak ada komentar