Pada kesempatan kali ini, Studio Literasi akan mendiskusikan tentang materi Membaca Intensif. Percaya atau tidak percaya, membaca intensif sangat bermanfaat lho untuk kalian. Coba deh kita lihat bersama penjelasan di bawah ini.
Daftar Isi
Pengertian Membaca Intensif
Pengertian Membaca intensif adalah suatu kegiatan membaca yang dilakukan secara sungguh – sungguh atau serius, cermat dan teliti terhadap teks yang sedang dibaca. Kegiatan membaca ini digunakan dalam upaya mencari informasi secara detail atau diterapkan sebagai pencarian informasi untuk bahan diskusi.
Sedangkan kemampuan membaca secara intensif merupakan kemampuan dalam memahami secara detail isi dari bacaan dengan lengkap, akurat dan kritis pada suatu fakta, konsep, pendapat, gagasan, pengalaman, perasaan dan pesan moralnya.
Dengan memiliki keterampilan membaca ini membuat para pembaca paham terhadap teks yang sedang dibaca, bisa pada tingkat lateral, kritis interpretatif, maupun evaluatif.
Baca juga : Teks Anekdot
Artikel Terkait
- 10 Contoh Kalimat Future Tense & Pembahasan Lengkapby Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 30 November 2023 at 8:08 am
Halo kawan literasi. Kalian pasti pernah belajar tense dalam Bahasa Inggris, bukan? Tentunya kalian sangat familiar dengan future tense. Dalam pembahasan kali ini, adapun 10 contoh kalimat future tense kalimat yang menerangkan sebuah peristiwa di masa datang atau membicarakan sesuatu yang belum terjadi di masa sekarang. Nah, kalian masih ingat apakah ciri-ciri kalimat yang menggunakan The post 10 Contoh Kalimat Future Tense & Pembahasan Lengkap appeared first on Sma Studioliterasi.
- Contoh Kalimat Nominal Bahasa Inggris & Pembahasannyaby Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 21 November 2023 at 8:41 am
It’s English time! Halo kawan literasi, bagaimana kabarnya? Aku harap kalian sehat-sehat saja ya. Dalam Bahasa Inggris jika kalian ingin mengungkapkan profesi, identitas di kalian atau kondisi menggunakan bentuk kalimat apa? Yap, kalian pasti menggunakan kalimat nominal. By the way, apa kalian benar-benar tahu contoh kalimat nominal Bahasa Inggris dengan baik? Nah berhubung tenses di The post Contoh Kalimat Nominal Bahasa Inggris & Pembahasannya appeared first on Sma Studioliterasi.
- Mengenal Perbedaan Had dan Has Beserta Contohnyaby Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 20 November 2023 at 2:30 am
Halo kawan literasi, it’s English Time! Dalam mengerjakan soal Bahasa Inggris, pasti kalian nggak asing dengan kata had dan has.Yap, kedua kata tersebut sama-sama memiliki makna memiliki,lho. Tapi tahu nggak sih apa perbedaan had dan has? Jangan bilang beda huruf belakangnya ya? Hehehe. Daripada penasaran, yuk simak penjelasan di bawah ini ya! Perbedaan Had dan The post Mengenal Perbedaan Had dan Has Beserta Contohnya appeared first on Sma Studioliterasi.
- Mengenal Sentence: Pengertian, Penggunaan & Jenis-Jenisnyaby Mirza Sufi Kusuma (Sma Studioliterasi) on 17 November 2023 at 3:49 am
Keterampilan berbahasa seseorang akan terlihat baik ketika ditinjau dari kemampuan menulis dan lisan. Ngomong-ngomong, kedua keterampilan komunikasi ini harus terasah supaya kita bisa berkomunikasi lancar dengan orang lain,nih. Tentunya, tidak lepas dari kemampuan membentuk sebuah sentence atau kalimat. Membuat dan menyusun kalimat dengan baik adalah salah satu indikator keberhasilan berbahasa. Oleh sebab itu, kalian terutama The post Mengenal Sentence: Pengertian, Penggunaan & Jenis-Jenisnya appeared first on Sma Studioliterasi.
Ciri-Ciri
Ciri – ciri dari membaca intensif antar lain adalah:
- Membaca digunakan untuk meraih tingkat pemahaman yang tinggi dengan harapan dapat mengingatnya dalam waktu relatif lama.
- Membaca dengan detail agar mendapat pemahaman seluruhnya yang meliputi isi dan bagian teks.
- Cara membaca ini sebagai dasar untuk belajar pemahaman yang lebih baik dan mengingatnya lebih lama.
- Membaca dengan intensif tidak memakai cara membaca tunggal tetapi dengan berbagai variasi teknik membaca yakni scanning, membaca komprehensif, skimming dan teknik lainnya.
- Tujuan membaca secara intensif yakni pengembangan keterampilan dalam membaca dengan detail yang menekankan pada pemahaman kata, pengembangan kosakata, kalimat dan pemahaman seluruh dari isi wacana.
- Kegiatan ini melatih siswa membaca kalimat pada teks secara cermat dan dengan penuh konsentrasi, adanya kecermatan, sehingga menemukan kesalahan struktur, kosakata, serta penggunaan ejaan atau tanda baca.
- Kegiatan ini juga dapat melatih siswa untuk berpikir lebih kritis, kreatif dan inovatif
Tujuan Membaca Intensif
Tujuan membaca intensif adalah memperoleh informasi dari bahan diskusi, dapat dijadikan sebagai sarana dalam menentukan suatu pokok permasalahan atau perihal yang menarik dari teks bacaan agar dapat dijadikan bahan dalam diskusi.
Membaca dengan intensif juga dapat digunakan untuk menentukan bahan diskusi dengan cara membuat kesimpulan dari pokok – pokok pikiran bacaan kemudian mengambil intisari persoalan.
Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penentuan informasi yang layak untuk menjadi bahan diskusi, antara lain dapat menambah pengetahuan atau wawasan, bermanfaat dan akan lebih baik jika sedang menjadi topik pembicaraan dalam masyarakat.
Manfaat Membaca Intensif
Manfaat membaca intensif yang akan didapatkan adalah:
- Pembaca akan menguasai isi teks secara mantap.
- Pembaca dapat mengetahui latar belakang ditulisnya teks tersebut.
- Pembaca dapat mempunyai daya ingat yang lebih lama yang berhubungan dengan isi teks.
Jenis-Jenis Membaca Intensif
Jenis membaca intensif diantaranya ialah:
1. Membaca Teliti
membaca teliti memiliki tujuan untuk memahami secara detail gagasan yang terdapat dalam teks bacaan tersebut untuk melihat organisasi penulisan atau pendekatan yang digunakan oleh penulis.
Dengan menggunakan teknik membaca ini, pembaca dituntut untuk bisa mengenal dan mengaitkan antar gagasan yang ada pada setiap kalimat maupun paragraf.
2. Membaca Pemahaman
Menurut Tarigan (1986:56), Membaca Pemahaman adalah jenis membaca yang bertujuan untuk memahami standar atau norma kesastraan, resensi kritis, drama tulis, serta pola fiksi.
3. Membaca Kritis
Membaca kritis merupakan jenis membaca secara intensif yang dilakukan secara bijaksana, penuh tenggang hati, evaluatif, mendalam, analisis dan bukan hanya untuk mencari kesalahan.
4. Membaca Ide
Membaca ide adalah jenis kegiatan membaca intensif yang bertujuan untuk mencari, memperoleh serta memanfaatkan ide – ide yang terdapat dalam bacaan. Tarigan (1986:56) menjelaskan bahwa membaca ide merupakan kegiatan membaca yang memiliki tujuan untuk mencari jawaban atau pertanyaan berikut dari suatu bacaan : (a) mengapa hal itu merupakan judul atau topik yang baik; (b) masalah apa saja yang dikupas atau dibentangkan dalam bacaan tersebut; (c) hal-hal apa yang dipelajari dan yang dilakukan oleh sang tokoh.
5. Membaca Bahasa Asing
Membaca bahasa asing pada tataran yang lebih rendah memiliki tujuan untuk memperbesar daya kata dan untuk mengembangkan kosakata yang dimiliki oleh pembaca, dan dalam tataran yang lebih luas bertujuan untuk mencapai kefasihan pembaca.
6. Membaca Sastra
Merupakan kegiatan membaca intensif yang membaca karya sastra, yang memiliki tujuan baik dalam hubungannya dengan apresiasi maupun dalam hubungannya dengan kepentingan studi dan pengkajian.
Baca juga : Teks Prosedur
Cara Membaca Intensif
Terdapat beberapa cara atau teknik membaca intensif yang bisa digunakan untuk menyimpulkan informasi atau perihal yang layak dijadikan sebagai bahan diskusi dari sebuah teks bacaan, yaitu sebagai berikut :
- Membaca dengan jeli sehingga dapat menentukan hal yang paling menarik dari hal-hal yang lain. Akan lebih baik jika kalian menemukan pokok-pokok pikiran yang ada kemudian memilih yang paling layak untuk dijadikan sebagai bahan diskusi.
- Mempertimbangkan kemampuan diri dan kemampuan teman diskusi berkenaan dengan kemampuan diri menguasai atau memahami perihal yang akan kalian diskusikan. Jangan sampai kalian menentukan diskusi yang menarik tetapi kalian sendiri tidak memahami persoalan tersebut.
- Mempertimbangkan referensi yang dimiliki oleh peserta diskusi terkait perihal yang akan didiskusikan.
Sekian materi Membaca Intensif kali ini. Apakah kalian tertarik untuk mulai membaca secara intensif? Selamat mencoba, friends! Cheers!
Tidak ada komentar